Sumber daya manusia (SDM) merupakan hal yang penting dalam membangun
sebuah bangsa. Berbicara tentang pembangunan adalah juga berbicara
tentang sejauhmana kesiapan SDM yang berkualitas untuk membangun. Tanpa
SDM yang cukup, kita tidak dapat membangun bangsa secara kuantitas dalam
pembangunan fisik maupun kualitas hidup masyarakatnya.
Dengan adanya Sumber daya Manusia (SDM) yang berkualitas maka
kesiapaan untuk menempu pendidikan pun akan berjalan dengan baik. Karena
dengan melalui pendidikan maka setiap individu dengan sendirinya akan
terbentuk karakter kepemimpinan.
Kita mesti bersyukur bahwa dengan
adanya pendidikan, kita bisa melihat dunia luas. Dimana pendidikan itu
membawa kita kejalan yang lebih benar. Maka kita yang sementara ini
masih berada di bangku pendidikan kita harus lebih berfokus pada tugas
belajar. Artinya bahwa dengan melalui pendidikan maka karakter
kepribadian akan terbentuk dengan sendirinya.
Jangan kita berpikir
bahwa pendidikan merupakan salah satu lembaga yang membuat karakter
setiap individu menjadi tidak berguna. Ini adalah salah presepsi dari
orang yang tidak mengerti tentang pendidikan. Ketika kita berbicara
tentang pendidikan berarti juga berbicara tentang kesiapan individu.
Dimana kesiapan itu, akan menimbulkan suatu reaksi dari dalam individu.
Maka, dengan adanya kesiapan itu, kita akan mendapatkan pejaran yang
berguna baik dari guru maupun dari siapa saja.
Kebanyakan individu
tidak memikirkan pendidikan yang bermutuh dan yang tidak bermutuh. Yang
penting mereka bersekolah. Namun, mereka tidak berpikir bahwa pendidikan
harus dipertanggung jawabkan. Artinya bahwa pendidikan itu bukan
maianan yang harus dimainkan pada setiap hari dan disetiap waktu.
Sementara kita masih berada di bangku pendidikan berarti mental dan
kesiapan kita mulai terbentuk.
Dengan demikian, kebanyakan individu
berlari pada sekolah yang tidak ada guru dan tidak ada apa-apa. Mereka
tidak berpikir bahwa pembentuk karakter yang baik itu datang dari mana.
Namun, mereka tabrak saja. Yang penting mereka sekolah dan mendaptkan
ijasah. Hal itu yang lebih penting dalam hidup mereka. Jangan berpikir
bahwa ketika kita masuk sekolah yang tidak bermutuh, tentunya kita
tidak akan mendapatkan apa-apa. Dengan demikian, hasilnya juga tidak
akan bermutuh dan baik. Maka akibatnya ialah akan susah disaat kita
menempu dibangku pendidikan yang atas.
Pendidikan yang bermutuh
adalah pendidikan yang siap membentuk karakter kepemimpinan. Dengan
demikian, ketika kita berada di bangku pendidikan yang bermutuh maka
kita harus bersyukur bahwa mental kita dengan sendirinya akan terbentuk.
Oleh karena itu, kesiapan sumber daya manusia (SDM) harus lebih
diutamakan dalam hidup. Apabila kesiapan kita telah matang berarti
karakter kepribadian pun telah terbentuk dengan bagus.
Dengan
demikian, marilah kita mencari pendidikan yang lebih bermutuh demi
terwujudnya karakter kepribadian kita. Jangan kita asal-asal sekolah.
Namun kita harus pintar berpikir bahwa pendidikan yang mana yang lebih
bermutuh dan yang mana yang tidak bermutuh. Ketika kita berada di bangku
yang tidak bermutuh kita akan gampang dibodohin dengan mereka yang
bersekolah dibangku pendidikan yang bermutuh. Oleh karena itu, jangan
sampai kita dapat tertipu dengan mereka yang pintar dari kemampuan kita.
Penulis: (Alumni 2012 dari SMA Adhi Luhur Nabire-Papua)
Oleh: Alexander Gobai
=copas=
Senin, 04 Agustus 2014
Pendidikan Bermutu Membentuk Karakter Bangsa
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar